Jumat, 31 Desember 2010

Happy New Year...

0

sejak sore tadi saya sudah mendengar suara petasan dari beberapa anak kecil di sekitar rumah. dan hingga sekarang suasana disini tergolong ramai walaupun letaknya agak jauh dari kota.
saya sendiri memilih menghabiskan malam tahun baru ini di rumah. alasannya simple. saya masih harus bed rest kata dokter. lagipula malam tahun baru buat saya tidak harus dilakukan dengan hura-hura, pesta kembang api ataupun konvoi di jalanan. justru saat inilah yang tepat menurut saya untuk melakukan dua hal. yang pertama yaitu intropeksi diri. saya mencoba mengingat kesalahan dan kekurangan saya di tahun 2010 untuk tidak mengulanginya lagi di tahun depan. dan yang ingin saya intropeksi adalah sifat MALASSS yang sudah stadium akhir ini. soalnya penyakit yang satu ini sangat menggangu aktifitas saya. di tahun 2011 saya akan mencoba menguranginya sedikit demi sedikit, syukur-syukur kalo bisa di basmi sampai ke akar-akarnya. yang kedua yaitu membuat Resolusi atau apa yang harus dicapai pada tahun depan. dan resolusi saya adalah harus wisuda tahun 2011.
banyak orang yang juga melakukan dua hal tsb. tapi hanya sebagian kecil yang bisa mewujudkannya. karena percuma kalo tidak adanya kerja keras dari diri sendiri.

well... sekalian saya ingin membuat "daftar syukur" di tahun 2010...
kenapa saya namakan daftar syukur ? dan apa itu daftar syukur ?
daftar syukur berisi sejumlah hadiah, nikmat atau anugerah dari Tuhan yang sudah diberikan pada saya di tahun 2010. sengaja saya buat kayak gini untuk mengingatkan saya agar selalu bersyukur ma Tuhan atas semua yang sudah diberikan. dan inilah daftar syukur saya....

  1. alhamdulillah seluruh keluarga masih utuh sampai detik ini
  2. rejeki orang tua ngalir dengan lancar
  3. adek sembuh dari patah tulang di kakinya
  4. papa datang ke makassar
  5. pindah ke rumah yang sekarang
  6. ulang tahun dapet surprise
  7. motor diganti
  8. handphone diganti
itu hanya sebagian dari apa yang saya dapat di tahun 2010. masih banyak hal-hal indah yang patut saya syukuri lagi. yang paling penting saya masih diberikan nafas ma Tuhan hingga detik ini.

Kamis, 30 Desember 2010

Pengakuan Seorang Anak Malaysia...

0

lagi iseng, tiba-tiba nemu ini...
pengakuan anak malaysia soal kebesaran bangsa indonesia...


Zulhamdi | Aug 17, 2010 | Reply

Saudara-saudaraku setanah air.Ini sekedar sharing jer. Tadak maksud apapun..Kita mungkin sedikit perlu berempati kepada negara kita ni yang nyaris tak punya identitas.


Setelah diteliti lebih jauh ternyata forumers Malaysiaku tidak pernah berfikir panjang apa yang akan dia orang tulis,seperti:


1. Dia orang mengatakan bahwa Indonesia tidak kreatif dan mengambil budaya malaysia,nyatanya. semua budaya dan lagu Indonesia telah nyata2 kita claim (batik: kita bilang batik malaysia padahal batik hanya ada satu yaitu dari Indonesia dan kualitasnya jauh lebih baik;Reog: kita hanya mengubah nama saja menjadi barongan padahal semua itu sama saja dengan reog,dll). Tidakkah itu tindakan yang salah.


2. Kita Orang kata lagu Indonesia jelek. Kenapa kita tak bisa terima kenyataan bahwa di malaysia ramai yang disukai adalah lagu2 Indonesia. Peringkat pertama Top hits di salah satu stesen radio malaysia adalah PETERPAN. Malahan lagu daerah di Indonesia kita claim. (Rasa Sayange).


3. Kita orang kata bendera dan lambang garuda Indonesia menjiplak dari Polandia,Monaco,sedangkan kita orang pun tak tau sejarah bendera Indonesia,dan kita tak tau bahwa di dunia ini ramai negara yang memiliki lambang garuda. Sedangkan bendera kita persis sama dengan Amerika hanya beda di bulan dan mataharinya saja. Tidakkah seharusnya kita sedar diri.


4. Ramai kita kata orang Indonesia bodoh2 hampir disetiap forum di negara kita ni, saya kerap melihat kata2 dr forumer yg berbunyi: indon bodoh blalala. Macam mana dengan kita..? Nama pelajar malaysia pun tidak pernah terdengar di peringkat pertama di olimpiade sains international. sedamgkan indonesia, hampir setiap tahun putra-putri indonesia menang dalam olimpiade internasional bahkan sering mendapat medali emas. Dan tidakkah kita tau bahwa dokter2 Indonesia selalu menjadi guru besar dan mengajari dokter2 malaysia di negara kita ni.



5. Salah satu dari forum yang kita tulis bahwa kita bangga dijajah England. Dan kemerdekaan kita hanyalah pemberian semata dan bukan merupakan hasil perjuangan.

Baca kutipan dari Majalah Time di tahun 1957 tentang kemerdekaan Negara kita.ya :

“The Malayans .. though the curiously un-enthusiastic calm with which they received their independence was attributed by British residents to the fact that it was ‘handed to them on a platter.’”

Warga negara kita tidak puas karena kemerdekaannya seperti diberi oleh kerajaan Inggris. Time Magazine, “Malaya, A New Nation”.
Indonesia lahir dan jadi bangsa besar di dunia dengan cara yang heroik,mengusir bangsa-bangsa imperialis terbesar dunia,Belanda,Inggris,Jepang. Sukarno,Hatta,Jenderal Sudirman,Bung Tomo,sejarah Indonesia penuh dengan pahlawan-pahlawan besar.


6. Kita orang kata Indonesia pencuri,padahal dalam kenyataanya bahwa kitalah yang pencuri (Ambalat,illegal-logging,dll).



7. Ketergantungan kita Pada Indonesia.
Ekonomi kita tergantung dengan Indonesia. Meskipun TKI cuma kuli kasar,ekonomi kita akan langsung jatoh kalau mereka tak ada.


8. Kita tak sedar, tak tau bahwa di negara kita banyak tenaga pengajar yang dari Indonesia sedangkan tenaga pengajar malaysia tidak laku di Indonesia.


9. Kita bangga dengan kekuatan militer kita karena kita tidaktahu apa2. Indonesia masuk 13 besar forces terkuat didunia sedangkan malaysia masih dibawah 60!Dan dia orang (Indonesia) selalu menjadi forces inti dari pasukan PBB International.



++ sesungguhnya masih banyak lagi kelebihan Indonesia dari malaysia hanya saja kita selalu membantah dan tidak mau menerima kenyataan ini.
(sumber: buku,internet,dll)

Sabtu, 18 Desember 2010

Minggu, 05 Desember 2010

Anniversary :*

0

saya tidak heran kalau akhirnya adhyl mengungkapkan perasaannya denganku. bahkan beberapa hari terakhir saya yakin kalo hal ini akan terjadi.
saya sadar... kedekatan kami belakangan ini rasanya aneh jika hanya di artikan sebagai "sahabat". bahkan beberapa orang sudah ada yang salah mengartikan persahabatan kami ini. wajar kalo mereka berfikir seperti itu. kami dekat. sangat dekat. sama-sama merasa tak bisa jauh satu sama lain. tiap hari saling memberi kabar, dan ngerasa ada yang hilang kalo hal itu tiba-tiba tidak dilakukan. panggilan "om-tante" pun berubah menjadi "sayang/sayoongss".

jujur... dari awal kenal dengan adhyl, saya sudah merasa nyaman. semakin lama kenal dengannya, saya tidak bisa membohongi perasaan ini kalo saya pun merasakan hal yang sama dengannya. but whether to accept him into my boyfriend is the right choice ? saya rasa tidak ada salahnya jika saya mencobanya dulu. mencoba bukan berarti hanya iseng-iseng. tapi mencoba meyakinkan hati kalo dia memang yang terbaik untuk saya. SEMOGA....!!!
luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com